Siapa bilang gaya rambut kepang dua hanya bisa digunakan oleh anak-anak atau remaja? Semakin berkembangnya zaman terutama maraknya acara festival musik, gaya rambut ini sekarang kian menjadi tren yang bisa digunakan berbagai kalangan usia. Bahkan sebagian gaya kepang dua juga bisa digunakan oleh pria, lho. Penasaran apa saja gaya kepang yang bisa dicoba? Kami telah merangkum berbagai ulasannya di artikel ini.
7 gaya rambut kepang dua
Bagi Anda yang ingin mengeksplorasi berbagai gaya rambut kepang dua, jangan lewatkan rekomendasi kami berikut ini.
1. Double dutch braid
Tak sedikit yang beranggapan bahwa rambut pendek akan lebih susah untuk dikreasikan dengan berbagai gaya terutama kepang dua.
Nyatanya, Anda bisa melakukan kepang 2 rambut pendek dengan double dutch braid ini.
Dutch braid menjadi salah satu variasi kepang rambut yang terkenal dan banyak disukai baik anak-anak hingga dewasa, karena gaya rambut ini memancarkan kesan playful.
Tak hanya itu, gaya dutch braid ini juga akan membuat ilusi rambut terlihat lebih tebal, sehingga sangat cocok untuk Anda yang memiliki rambut tipis.
Tenang, model rambut kepang dua ini memiliki proses yang mudah dan cepat kok.
Cara mengaplikasikannya, cukup bagi dua sisi kepala Anda di kiri dan kanan. Lalu mulai lakukan kepang sepanjang rambut Anda dari atas kepala hingga ujung rambut.
Lakukan kepangan yang sama untuk sisi rambut Anda lainnya. Setelah itu Anda bisa mengikat setiap ujung hasil kepangan dan membiarkannya jatuh begitu saja.
Untuk variasi, Anda juga bisa menggulung hasil kepangan membentuk bunga mawar hingga ke pangkal rambut tiap sisinya, kemudian ujung kepangan dijepit dengan bobby pins agar tampak lebih rapi dan manis.
Selain membuat rambut terlihat lebih bervolume, doube dutch braid juga mampu membuat garis mukamu terlihat lebih tegas, lho.
2. Kepang poni depan
Mau coba model rambut kepang depan? Coba manfaatkan poni Anda.
Gaya ini juga cocok bagi si pemilik rambut pendek, karena kepang poni merupakan salah satu teknik kepang yang dapat diaplikasikan pada rambut panjang maupun pendek.
Cara kepang rambut 2 ini cukup dengan membagi rambut Anda menjadi belah samping, kemudian ambil poni dari sisi belahan rambut yang lebih panjang, dan mulai mengepang dari pangkal rambut hingga menyamping ke belakang.
Kemudian jepit dengan bobby pins untuk mendapatkan hasil yang rapi dan tahan lama.
Jika poni Anda tidak terlalu panjang, gunakan hair spray untuk membantu mempertahankan hasil kepangan.
Kepang poni ini cocok untuk diaplikasikan pada acara santai maupun formal, lho.
3. French braid
Pernah dengar istilah kelabang tempel atau kepang tempel? Di Indonesia memang lebih dikenal dengan istilah tersebut, tapi ada pula istilah lainnya yaitu french braid.
Pada dasarnya, gaya french braid ini memiliki teknik yang sederhana sama halnya dengan membuat kepang rambut klasik kok.
Bedanya, gaya kepang french braid ini mengambil sedikit rambut dari sisi samping setiap akan membuat kepangan baru. Hasilnya, kepang terlihat menempel pada kulit kepala.
Anda cukup membagi tiga bagian rambut dan mulai mengepangnya menjadi satu kepangan.
Di ujung kepangan, sisakan sedikit rambut lalu ikat dengan karet rambut yang unik atau bisa juga Anda gulung dengan kain untuk menampilkan kesan chic.
Kepang jenis ini sangat cocok bagi Anda yang praktis dan tidak banyak waktu untuk menata rambut.
4. Fishtail braids
Teknik model rambut kuncir dua ini dinamakan fishtail bukan tanpa alasan.
Pasalnya, hasil akhir fishtail braids memiliki bentuk yang menyerupai ekor ikan.
Meski terlihat rumit, nyatanya proses membuat fishtail braids ini tidak sesulit itu kok.
Untuk pemula, Anda bisa mulai mengikat dulu rambut dengan batas tengkuk belakang, kemudian bagi rambut menjadi dua bagian.
Kemudian ambil sedikit rambut dari sisi luar tiap bagian, lalu saling silang kearah dalam dan gabungkan menjadi satu kesatuan.
Ulangi teknik ini sampai ke ujung rambut. Jika sudah selesai, ikat dengan karet rambut warna yang cantik untuk menambah kesan menarik.
5. Updo braids
Anda ingin pergi ke acara formal dengan gaya kepang yang elegan?
Tenang, tidak semua tatanan rambut untuk ke acara formal harus menggunakan sanggul yang besar dan berat kok.
Anda bisa mencoba gaya rambut kepang updo braid satu ini.
Updo braid adalah gaya rambut kepang dua yang disatukan, sehingga kepangan rambut akan terlihat seperti sanggul.
6. Half updo braids
Jika sebelumnya ada updo braids, kali ini ada half updo braids yang cocok untuk Anda yang tidak menginginkan seluruh rambut di kepang.
Meski kepang rambut ini sering diterapkan pada perempuan berambut panjang, nyatanya half updo braids bisa diterapkan juga pada pemilik rambut pendek.
Cara membuat gaya kepang ini pun cukup mudah. Anda hanya perlu membuat dua buah kepang rambut yang harus berada di sisi sebelah kanan dan kiri kepala, lalu satukan kedua kepangan tersebut agar nampak seperti mengikat rambut yang terurai.
7. V braids
Ingin gaya kepang yang unik? Coba deh gaya rambut V braids satu ini.
Pada dasarnya kepang rambut ini memiliki cara yang sama dengan french braid.
Namun, Anda perlu mengepang rambut sebagian dengan ukuran yang kecil, lalu berikan aksen belahan rambut berbentuk V yang dipadukan dengan cepol.
Itulah beragam inspirasi gaya rambut kepang dua. Manakah yang ingin Anda coba?
Diva Mosaik merupakan lulusan sarjana Ilmu Komunikasi Universitas Airlangga yang selama beberapa tahun terakhir telah banyak mengeksplor jenjang karir sebagai penulis di sejumlah bidang, mulai dari perannya sebagai jurnalis media cetak, content writer, hingga co-author pada sejumlah buku. Hingga saat ini ia masih mendedikasikan hidupnya pada berbagai macam karya tulis.