Pada sebagian orang, shampo non SLS sangat direkomendasikan karena relatif lebih aman bagi kesehatan kulit kepala dan rambut. Ini bisa jadi pilihan tepat terutama untuk pemilik jenis kulit sensitif. Lantas, apa saja rekomendasi shampo non SLS yang aman untuk dicoba? Ini pilihannya.
10 rekomendasi shampo non SLS
1. Lavojoy Hold Me Tight Pro Shampoo
Nyatanya, ada banyak rekomendasi shampo non SLS dari brand lokal, lho. Salah satunya adalah Lavojoy Hold Me Tight Pro Shampoo.
Produk merupakan sampo berbasis asam amino yang diklaim dapat membersihkan rambut dan kulit kepala dengan lembut.
Beragam kandungannya meliputi ginseng, jahe, kafein dan Kopexil yang dapat membantu mengurangi minyak berlebih, kerontokan rambut karena patah, dan menjaga kekuatan rambut.
Tak heran kalau produk ini sempat viral di media sosial karena khasiatnya yang bagus untuk merawat rambut terutama dari kerontokan.
2. Kelaya Hair Treatment Shampoo
Adapun rekomendasi shampo non SLS dari brand lokal yang menggunakan bahan-bahan alami asli Indonesia. Produk dari Kelaya ini hadir dengan lidah buaya dan ekstrak kemiri untuk membantu mengatasi masalah kerontokan dan kebotakan rambut.
Selain itu, ada juga kandungan menthol yang bisa membuat kulit kepala jadi dingin sehingga terasa segar.
Dengan penggunaan teratur, produk sampo ini dapat membuat rambut tumbuh lebih cepat, tidak mudah patah dan sehat.
3. Dancoly Angel Rosemary Hair Activating Shampoo
Kamu sedang mengalami masalah rambut rontok? Coba deh rekomendasi shampo non SLS yang mengandung bahan alami seperti produk berikut.
Sesuai namanya, produk ini mengandung rosemary dan jahe yang dikenal ampuh mengatasi rambut rontok. Nah, buat kamu yang juga punya masalah rambut rontok dan kulit kepala sensitif, juga bisa coba sampo ini.
Sebab, selain mengandung rosemary dan jahe, ada pula kandungan sage oil yang diklaim dapat menstimulasi folikel rambut.
Kamu juga tak perlu khawatir, karena komposisi produk ini pun aman dan alami tanpa kandungan paraben, silikon, mineral oil yang bisa membuat kulit kepala jadi gatal dan iritasi.
4. Makarizo T1 Techno Nature Equalizer Shampoo
Jika kamu memiliki masalah kulit kepala yang bersisik dan berketombe, atau masalah lain seperti psoriasis dan kulit kepala gatal, coba deh rekomendasi shampo non SLS berikut ini.
Sampo dari brand Makarizo ini diklaim memiliki Clean Formulation yang tidak mengandung paraben, sulfat, dan pewarna sehingga bermanfaat membersihkan rambut dan kulit kepala dengan lembut.
5. Moist Diane – Extra Volume & Scalp Shampoo
Nah, kalau kamu sedang bermasalah dengan rambut rontok, lepek, atau tipis, varian Extra Volume & Scalp dari Moist Diane ini bisa menjadi pilihan tepat.
Rekomendasi shampo non SLS ini memiliki formula volumizing keratin plus biotin yang dapat bekerja untuk membantu pertumbuhan serta melebatkan rambut, sehingga rambut akan terlihat lebih bervolume dan tidak cepat lepek.
Eits, tak hanya itu, ada pula kandungan argan oil yang membantu menjaga kelembapan serta kelembutan rambut, lho.
6. Sensatia Botanicals Balancing Shampoo
Salah satu rekomendasi shampo non SLS ini cocok buat kamu yang memiliki masalah dengan ketombe dan rambut berminyak.
Pasalnya, terdapat kandungan tea tree oil, peppermint, dan ekstrak ginseng yang bisa membersihkan sekaligus mengontrol minyak berlebih pada kulit kepala.
Kandungan tersebut juga bisa mengurangi kerontokan dan menstimulasi pertumbuhan rambut, lho.
Kamu juga tak perlu khawatir, karena sampo ini memiliki pH yang rendah, yakni 4,5-6 yang cocok untuk kulit sensitif.
7. Kundal Honey & Macadamia Shampoo White Musk
Rekomendasi shampo non SLS berikutnya merupakan brand Kundal yang memiliki kandungan 10 ribu PPM ekstrak madu dan macadamia, serta pantenol yang bisa membuat rambut terlihat lembap dan sehat.
Produk ini memang dikenal memiliki aroma yang mewah seperti menggunakan parfum pada rambut.
Berkat beragam bahan alami natural di dalamnya, sampo ini cocok buat kamu yang sedang mencari sampo organik.
8. Yves Rocher – Fortifying Anti-Hair Loss Shampoo
Keunikan dari rekomendasi shampo non SLS yang satu ini adalah bahan di dalamnya yang diambil dari tumbuhan.
Produk shampo vegan ini bisa jadi alternatif untuk mengatasi rambut rontok karena kandungannya yang diklaim bebas sulfat, sehingga mampu mengatasi kerontokan serta menstimulasi akar rambut dan kulit kepala.
Pertumbuhan rambut pun akan lebih baik dan jadi lebih bervolume.
9. MISS DAISY Peony & Amber Shampoo
Rambutmu lepek dan berketombe? Coba deh, atasi dengan MISS DAISY yang satu ini.
Salah satu rekomendasi shampo non SLS ini memiliki kandungan utama citric acid yang ampuh angkat ketombe, serta ceramide yang dapat menutrisi rambut.
Tak hanya mengatasi ketombe membandel, sampo ini juga dapat membantu menyeimbangkan kadar minyak sehingga rambut tak cepat lepek.
Dengan aroma segar dari buah dan bunga yang tahan hingga 12 jam, produk ini cocok digunakan sebelum melakukan aktivitas seharian.
10. Bonvie Serum Shampoo Anti Lepek Kemiri
Dengan mengombinasikan kemiri, ekstrak lidah buaya, dan panthenol, Bonvie menghadirkan sampo antilepek yang bebas SLS ini.
Berbagai kombinasi bahan alami di dalamnya diklaim dapat membantu menguatkan akar rambut sehingga tak mudah rontok dan tumbuh dengan sehat.
Cocok jadi solusi buat masalah rontok dan lepek.
Demikian beragam rekomendasi shampo non SLS yang aman untuk kamu coba. Pilih produk yang sesuai dengan kebutuhanmu ya!
Diva Mosaik merupakan lulusan sarjana Ilmu Komunikasi Universitas Airlangga yang selama beberapa tahun terakhir telah banyak mengeksplor jenjang karir sebagai penulis di sejumlah bidang, mulai dari perannya sebagai jurnalis media cetak, content writer, hingga co-author pada sejumlah buku. Hingga saat ini ia masih mendedikasikan hidupnya pada berbagai macam karya tulis.