Rambut terasa kering, kasar, dan kusut? Itu tandanya Anda wajib menggunakan hair oil untuk rambut kering. Daripada bingung mencari, berikut ini telah kami kumpulkan beragam rekomendasi produk yang bisa Anda coba.

7 rekomendasi hair oil untuk rambut kering

1. Mustika Ratu Hair Oil Cem Ceman

Rekomendasi hair oil untuk rambut kering yang pertama datang dari produk lokal, yakni Mustika Ratu Hair Oil Cemceman.

Anda pasti sudah mengenal hair oil lokal dari Mustika Ratu ini, bukan?

Produk ini diolah secara tradisional dan cocok untuk rambut hitam orang Indonesia.

Formula produk ini terbuat dari minyak kelapa (coconut oil) yang diolah secara tradisional dengan bahan-bahan alami.

Kandungan minyak cem ceman di dalamnya juga merupakan minyak yang terbuat dari kelapa dan diklaim dapat merawat kilau rambut, menguatkan akar rambut, serta mengurangi rambut yang patah.

Produk ini tak hanya dijual dengan harga yang terjangkau, tapi juga lebih mudah dan praktis ketika diaplikasikan ke rambut karena dikemas dalam botol spray.

Selain itu, cara menggunakannya terbilang mudah, karena cukup menggosokkan pada kulit kepala 1 jam sebelum keramas atau malam hari sebelum tidur.

2. L’Oreal Paris Elseve Extraordinary Pink Hair Oil

Kondisi rambut yang mengembang memang seringkali bikin tidak percaya diri. Tenang, ada minyak rambut dari L’Oreal yang bisa jadi solusi untuk mengatasi rambut kering sekaligus mengembang.

Hair oil untuk rambut kering ini diperkaya dengan beberapa kandungan bermanfaat, di antaranya adalah citric acid, argan oil, dan cedar wood oil.

Ketiga kandungan tersebut diklaim dapat membuat rambut lebih ternutrisi, halus, lembut, dan tampak berkilau.

Setelah memakainya, rambut juga akan tampak berkilau berkat teknologi Shine Silicone.

Tak hanya itu, produk ini juga diperkaya dengan French Rose Oil, sehingga dapat meresap ke dalam batang rambut dan merawat kelembapan sampai inti rambut.

Dengan menggunakan L’Oreal Paris Elseve Extraordinary Pink Hair Oil secara rutin, Anda bisa mendapatkan hasil rambut yang lebih halus, lembut, tampak berkilau, tanpa memberikan hasil akhir yang kering.

Baca juga: Rawat Rambut dengan 8 Rekomendasi Vitamin Rambut Kering Ini

3. Sensatia Botanicals Argan Rose & Jasmine Nurturing Hair Oil

Tahukah Anda, nyatanya proses mengusap dan memijat minyak ke rambut dapat membuat pikiran lebih rileks berkat kandungan yang digunakan, lho.

Produk hair oil untuk rambut kering ini cocok banget karena mengombinasikan minyak argan premium asal Maroko dan bunga melati yang memberikan aroma menenangkan. Kombinasi bahan ini juga bermanfaat untuk merawat rambut yang sangat kering.

Bahkan, bunga melatinya mengandung antibakteri yang mampu melindungi rambut Anda dari ketombe yang dapat memicu kerusakan lebih parah.

Sensatia Botanicals Argan Rose & Jasmine ini juga memiliki aroma yang ringan dan menenangkan, ketika digunakan tidak akan menyisakan rasa berminyak pada rambut.

Setelah keramas, Anda bisa menambahkan beberapa tetes ke ujung jari dan pijat ke dalam kulit kepala dan rambut untuk kilau tambahan. 

4. Kerastase Elixir Ultime Original

Kerastase menjadi salah satu brand yang populer karena telah menghasilkan produk yang berkualitas, termasuk hair oil untuk rambut kering.

Produk ini memiliki formulasi yang ringan dengan kandungan bunga camelia yang cocok untuk semua jenis rambut, tak terkecuali rambut kering.

Kandungan bunga camelia ini diyakini mampu menutrisi, menebalkan rambut, melindungi dari panas, sekaligus memberikan kilau sempurna.

Untuk pemakaiannya, Anda dapat menggunakan Kerastase Elixir Ultime Original sebelum keramas pada batang rambut untuk mengurai rambut kusut dan memberikan kelembutan ekstra. 

5. Dancoly Argan Active Oxygen Instant Repair Oil

Nah, bagi Anda yang harus melakukan hair styling setiap harinya, ada baiknya untuk menggunakan produk hair oil untuk rambut kering ini.

Hair oil ini cocok digunakan sebelum Anda menggunakan catokan rambut, hair dryer, dan alat styling lainnya karena memiliki kandungan utama berupa argan oil yang dicampur dengan ekstrak opuntia tuna sebagai antioksidan.

Selain melindungi rambut dari alat hair styling, produk ini juga dapat menjaga rambut Anda dari kerusakan akibat sinar UVA/UVB.

Terlebih lagi, formulanya yang bebas mineral oil, propylene glycol, dan SLS sangat aman untuk rambut Anda.

6. Ellips Vitamin Balinese Essential Oil

Kebiasaan penggunaan catok atau sering meluruskan rambut bisa berefek pada rambut yang rusak dan kering, lho. Nah, Anda mungkin harus mencoba produk dari Ellips ini.

Hair oil untuk rambut kering ini memiliki formulasi yang unik dari bunga frangipani Bali, jasmine oil, vitamin A, C, E, dan Pro Vitamin B5 untuk menutrisi dan mempertahankan kelembutan rambut.

Tak hanya itu, kandungan rosemary oil di dalamnya juga diklaim bisa membantu mengatasi kerontokan dan menstimulasi pertumbuhan rambut Anda akibat rambut kering.

Tak heran jika produk hair oil dari Elips ini bagus untuk mengatasi masalah rambut kering.

7. Natur Hair Vitamin Olive Oil

Rasanya tak sedikit yang kenal dengan merek satu ini. Ya, Natur Hair Vitamin Olive Oil termasuk hair oil untuk rambut kering yang bagus dan patut Anda coba.

Produk ini berfungsi untuk melembutkan dan menutrisi helaian rambut Anda, sekaligus menghidrasi dan memberikan kesejukan di kulit kepala.

Selain itu, minyak rambut ini diklaim mampu membantu menjaga kesuburan rambut dan memberikan efek kemilau alami rambut.

Untyuk pemakaiannya, Natur Hair Vitamin Olive Oil dapat digunakan sebelum dan sesudah penataan rambut, termasuk rambut yang diwarnai.

Itulah beragam rekomendasi produk hair oil untuk rambut kering yang patut Anda coba. Semoga bermanfaat!

Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *